Senin, 20 Oktober 2025

Programnya Pro Masyarakat, Insyaallah Paisal-Sugiyarto Menang

Administrator - Jumat, 25 Oktober 2024 19:23 WIB
Programnya Pro Masyarakat, Insyaallah Paisal-Sugiyarto Menang
Calon Walikota Dumai H Paisal melaksanakan kampanye di Kelurahan Bangsal Aceh

viralnasional.com - Dumai -- Calon Walikota Dumai H Paisal selalu mengingatkan masyarakat untuk cerdas dalam memilih pemimpin periode lima tahun mendatang dan jangan tergiur dengan pemberian sembako.

Baca Juga:

Penegasan ini disampaikanya dalam kampanye dialogis di Jalan Gatot Subroto, Bangsal Aceh, Sungai Sembilan, Jumat (25/10/2024) dihadirian ratusan masyarakat serta pemilih pemula.

Pada tanggal 27 November 2024 saat menerima surat suara dari petugas KPPS, cobloslah sesuai hati nurani dan jangan terbebani dengan nilai sejumlah uang atau sembako.

"Insyaallah, jika ibu dan bapak memilih sesuai hati nurati maka pilihannya pasti nomor 3 memiliki program yang jelas dan pro masyarakat. Kami di tahun ke dua ini tak banyak berjanji tetapi langsung melakukan eksekusi agar program yang masih tertunda bisa tuntas dilaksanakan,"tukas Paisal.

Kampanye dialogis di Bangsal Aceh turut dihadiri Jurkam H Syamsul Bahri serta tokoh masyarakat Kelurahan Bangsal Aceh serta para emak emak. Mereka serius mendengar program Paisal-Sugiyarto periode ke-2 yang sangat pro masyarakat. Bahkan sesekali mereka mengangkat tangan sambil menunjukan kode 3 jari.

Alfurqon ketika ditemui sangat antusias mendukung pasangan H Paisal-Sugiyarto karena menilai program yang disampaikan sangat masuk akal dan tak sekedar omon-omon. Ia yakin dengan program calon Walikota Paisal bisa mendongkrak suara dan memenangkan kontestan Pilwako Dumai yang akan diselenggarakan serentak se Provinsi Riau pada 27 November 2024.***(ant)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Menakar Calon Kepala Dinas Kosong Dilingkungan Pemko Dumai
Jumat Keramat, Wako Dikabarkan Rombak Kabinet
APBD Dumai Tahun Anggaran 2026 Diprediksi Sama dengan 2025 Sekira Rp2,3 Triliun
Suryanto Ditangkap Depan Wilmar Group Pelintung
Sebanyak 13 PPPK Dinas PU Kota Dumai Diambil Sumpah
Perkuat Kolaborasi Bidang Pendidikan, Wako Paisal Teken MoU Bersama Universitas Awal Bros
komentar
beritaTerbaru