Kamis, 20 November 2025

Ini Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-17 vs Makedonia Utara U-17, Peluanga Menang?

Administrator - Rabu, 10 September 2025 20:00 WIB
Ini Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-17 vs Makedonia Utara U-17, Peluanga Menang?
f-okezone
Timnas Indonesia dalam pertandingan uji coba
viralnasional.com - Menurut jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-17 vs Timnas Makedonia Utara U-17 dalam laga uji coba yang digelar di Bulgaria sudah dirilis. Sesuai jadwal, laga akan dilangsungkan pada Sabu, 13 September 2025 pukul 21.30 WIB.

Baca Juga:
Skuad Garuda Asia -julukan Timnas Indonesia U-17- menjalani pemusatan latihan di Bulgaria pada 1-14 September 2025. Selama berada di Eropa Timur itu, skuad asuhan Nova Arianto akan menjalani tiga pertandingan uji coba.

Sesuai jadwal, laga uji coba digelar tiga kali pada 7, 10 dan 13 September 2025. Pada 7 September 2025, Timnas Indonesia U-17 menantang PFC Septemvri Sofia U-17. Hasilnya, Zahaby Gholy dan kawan-kawan menang 6-0 dalam laga uji coba tertutup tersebut.

Selanjutnya malam ini, belum diketahui siapa lawan Timnas Indonesia U-17. Seperti pada 7 September 2025, pertandingan juga digelar tertutup.

1. Timnas Indonesia U-17 Punya Peluang Menang
Timnas Indonesia U-17 berpeluang menang atas Makedonia Utara U-17. Sebab, Makedonia Utara U-17 bukan tim yang benar-benar kuat.

Di Kualifikasi Piala Eropa U-17 2025, Makedonia Utara U-17 tidak mendapatkan hasil positif. Menghadapi Islandia U-17, Makedonia Utara U-17 tumbang 1-4. Kemudian saat menghadapi Spanyol U-17, Makedonia Utara U-17 dihajar dengan skor 0-5.

Satu-satunya kemenangan dicetak atas Estonia U-17, yang mana menang dengan skor 4-2. Namun, kemenangan itu belum cukup meloloskan Makedonia Utara U-17 ke Piala Eropa U-17 2025.

2. Timnas Indonesia U-23 Diperkuat 5 Pemain Abroad

Selama menjalani pemusatan latihan di Bulgaria, Timnas Indonesia U-17 diperkuat lima pemain abroad, yakni Mike Rajasa (FC Utrecht), Lucas Lee (Balistic United), Eizar Jacob (Sydney FC), Noha Pohan (NAC Breda) dan Nicholas Indra Mjosund (Rosenberg).

Kehadiran mereka dibutuhkan untuk membantu Timnas Indonesia U-17 baku hantam di Piala Dunia U-17 2025. Timnas Indonesia U-17 tergabung di Grup H Piala Dunia U-17 2025 bersama Brasil, Zambia dan Honduras.

PSSI menargetkan Timnas Indonesia U-17 lolos dari fase grup Piala Dunia U-17 2025. Melihat pemusatan latihan intens yang akan digelar di Bulgaria hingga Uni Emirat Arab, peluang Timnas Indonesia U-17 lolos dari fase grup Piala Dunia U-17 2025 terbula lebar.

Berikut jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-17 vs Makedonia Utara U-17 (Live Indosiar):

Sabtu, 13 September 2025 pukul 21.30 WIB

***okezone

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Hasil Pertandingan Liga Champions, Manchester City Diatas Puncak
Jadwal Pertandingan Bola 16-17 Oktober 2025 di Liga Champions
Besok Malam, Timnas Indonesia Tantang Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sport City
Hasil Liga Inggris, Klub Arsenal Berhasil Tahan Manchester City
Taklukan Barcelona Posisi Newscastle Diatas Puncak
Drama 23 Gol di Pertandingan Liga Champions 2025/2026
komentar
beritaTerbaru