Kamis, 20 November 2025

Polisi Identifikasi Mayat dalam Koper Hitam Ternyata Perempuan 50 Tahun

Administrator - Kamis, 25 April 2024 21:28 WIB
Polisi Identifikasi Mayat dalam Koper Hitam Ternyata Perempuan 50 Tahun
Koper hitam ditemukan warga ternyata berisi mayat wanita usia 50 tahun
viralnasional.com -BANDUNG -- Polisi telah mengidentifikasi jasad yang ditemukan dalam sebuah koper di kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Kamis (25/4) hari ini.

Baca Juga:
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan korban merupakan seorang wanita paruh baya berinisial RM, asal Bandung, Jawa Barat.

"Korban sudah teridentifikasi saudari RM, perempuan usianya 50 tahun, karyawati swasta. Alamatnya di Rancasari, Kota Bandung, Jawa Barat," kata Ade Ary dalam konferensi pers.

Ade Ary menjelaskan penemuan mayat itu berawal ketika petugas kebersihan yang sedang bertugas menemukan sebuah koper di semak belukar sekitar pukul 08.00 WIB.

Petugas dimaksud lantas curiga lantaran koper yang ditemukan terasa berat. Lalu melapor ke Polsek Cikarang Barat.

"Saat itu juga jajaran Polres melakukan cek TKP kemudian membuka isi tas dan ditemukan mayat seorang wanita," tutur Ade Ary.

Saat ini kepolisian masih melakukan penyelidikan atas temuan jasad dalam koper tersebut. Ia mengatakan jenazah korban juga telah dibawa ke RS untuk diautopsi.

"Kemudian dilakukan olah TKP, TKP diamankan di pemeriksaan tim melakukan SOP di sana," kata Ade.

Sebelumnya warga di wilayah Cikarang, Bekasi, Jawa Barat dihebohkan dengan adanya penemuan sebuah koper yang berisi mayat manusia, pada Kamis (25/4).

Dalam foto yang beredar di media sosial, terlihat sebuah koper berwarna hitam yang dibuang di sebuah semak-semak. Terlihat resleting koper terbuka dan terdapat kain berwarna merah yang diduga pakaian dari mayat tersebut.*** (tfq/CNNI/bmw)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Proyek Siluman Median Jalan Raya Bukit Datuk, Justeru Membahayakan
Aktivis 98 Erwin Minta Plt Gubernur Riau Copot Kadisdik Riau dan Kasek SMA Binsus Dumai
Kadis Sosial Pekanbaru Zulfahmi Dilantik Bupati Inhu Sebagai Sekda Definitif
Kementrian Haji Bagi Kelompok Terbang Jemaah Berangkat 2026, Riau Gunakan Saudi Arabian Airlines
Dosen Ditemukan Tewas Bersama Oknum Perwira Polisi
Diduga Rugi Rp20 Tertipu Beli Kapal Penumpang Diklaim Mesin Baru ternyata Produksi 1990
komentar
beritaTerbaru