Rabu, 25 Juni 2025

Afni – Syamsurizal Resmi Memimpin Kabupaten Siak Periode 5 Tahun

Administrator - Kamis, 05 Juni 2025 10:07 WIB
Afni – Syamsurizal Resmi Memimpin Kabupaten Siak Periode 5 Tahun
Bupati dan Wabup Siak Afni-Syamsurizal
viralnasional.com -Siak– Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Siak terpilih periode 2025–2030, Afni Zulkifli dan Syamsurizal, berlangsung khidmat di Gedung Panglima Ghimbam DPRD Kabupaten Siak, Rabu (4/6/2025). Keduanya resmi diambil sumpah jabatan oleh Gubernur Riau, Abdul Wahid.

Baca Juga:
Pelantikan ini menandai dimulainya babak baru kepemimpinan Kabupaten Siak setelah melalui proses politik yang panjang, termasuk pemungutan suara ulang (PSU) di tiga TPS sesuai putusan Mahkamah Konstitusi. Pasangan Afni–Syamsurizal tetap unggul dan berhasil mempertahankan kemenangan hingga ditetapkan secara resmi.

Dalam sambutannya, Gubernur Abdul Wahid menekankan pentingnya momen pelantikan ini sebagai awal persatuan dan kerja bersama seluruh elemen masyarakat.

"Ini saatnya bersatu. Tidak ada lagi tim satu, dua, atau tiga. Kita semua satu untuk membangun Siak ke depan," ujar Wahid, Selasa (3/6/2025).

Wahid juga mengungkapkan bahwa Afni telah aktif berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Riau sejak penetapan hasil Pilkada. Ia bahkan secara langsung mengusulkan tanggal pelantikan dan mendapat persetujuan.

Pelantikan ini sekaligus menjadi penutup dari rangkaian Pilkada serentak di Provinsi Riau. Tak hanya istimewa karena dinamika politik yang menyertainya, momen ini juga mencatat sejarah baru di Kabupaten Siak—Afni Zulkifli menjadi perempuan pertama yang menjabat sebagai bupati di Negeri Istana.

Capaian ini disambut positif oleh Gubernur Riau sebagai simbol kemajuan demokrasi lokal. "Ini bukan hanya sejarah, tapi juga harapan baru. Kepemimpinan perempuan di tingkat kabupaten harus menjadi inspirasi," ungkap Wahid.

Kombinasi latar belakang akademisi dan politisi yang dimiliki Afni dan Syamsurizal dinilai sebagai kekuatan penting untuk menghadapi tantangan kepemimpinan lima tahun ke depan.

Universitas Lancang Kuning (Unilak), tempat Afni meniti karier akademik sebelumnya, juga menyatakan dukungan penuh terhadap kepemimpinannya. Lembaga tersebut siap berkolaborasi dalam program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di Siak. ***goriau

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Kasus Pembakaran Fasilitas PT SSL Siak Libatkan Kades dan Kadus
Pasangan Afni-Syamsurizal Sebagai Bupati dan Wabup Siak Dilantikan Bulan Depan
Sabu  17 Kg dari Siak Diamankan Diresnarkoba Polda Riau Dikendalikan dari Lapas
KPU Tetapkan Afni-Syamsurizal Sebagai Bupati dan Wabup Siak Terpilih
Partisipasi PSU Pilkada Siak di Tiga TPS Tinggi, KPU Tetapkan Hasil Perolehan Suara
Pilkada Siak, Alfedri-Husni Akui Kekalahan Melawan  Afni-Syamsurizal dalan PSU
komentar
beritaTerbaru